Klik nama program magister untuk melihat infromasi lebih lengkap
Program Studi Magister Ilmu Ekonomi Pertanian (PS Magister EPN) saat ini berada di bawah Departemen Ekonomi Sumberdaya dan Lingkungan (Departemen ESL) sebagai Unit Pengelola Program Studi (UPPS). PS Magister EPN merupakan salah satu program pascasarjana tertua di IPB. Didirikan pada tahun 1975, PS Magister EPN bertujuan untuk menghasilkan sumberdaya manusia Indonesia yang mumpuni di bidang Ilmu Ekonomi Pertanian. Alumni PS Magister EPN adalah mereka yang mampu berfikir dan bertindak secara bijaksana dan bertanggung jawab, menjunjung tinggi keilmuan, dan mampu menerapkannya dalam pembangunan pertanian dalam arti luas yang sesuai dengan kondisi dan kebutuhan pembangunan ekonomi di Indonesia.
Penyelenggaraan Program Studi Magister Ilmu Ekonomi (PS Magister IE), Fakultas Ekonomi dan Manajemen Institut Pertanian Bogor dimulai pada tahun 2007 berdasarkan SK Nomor 027/K13/PP/2007. PS Magister IE mendapat akreditasi A dari BAN-PT (Keputusan BAN-PT No 002/BAN-PT/Ak-X/S2/V/2012) pada tahun 2012 dan Re–Akreditasi dari BAN-PT No.2012/SK/BAN-PT/Akred/M/VI/2017 pada tahun 2017. Konsentrasi Magister Ilmu Ekonomi yaitu Konsetrasi Ekonomi Regional, Konsentrasi Ekonomi Internasional, Konsentrasi Ekonomi Moneter, Konsentrasi Ekonomi Pembangunan dan Konsentrasi Ekonomi Syariah
Situasi pasar kerja domestik semakin membutuhkan tenaga kerja yang memiliki kompetensi dalam ilmu manajemen dan visi pembaharuan. Artinya, setiap lembaga pembangunan, khususnya bidang ekonomi, membutuhkan lulusan yang tidak hanya memiliki, kemampuan analisis dan teknis manajerial, tetapi juga kecerdasan kepemimpinan, inovatif, humaniora, komunikasi, bahkan politik, serta kemampuan membangun jejaring bisnis. Berdasarkan hal diatas maka Departemen Manajemen FEM-IPB, telah membuka Program Pascasarjana yang mempunyai keunikan dibanding program magister bidang ilmu manajemen yang lain yakni berbasis pada pertanian tropika modern.
Program Magister Sains Agribisnis (S2 AGB) IPB menawarkan kompetensi agribisnis lanjutan melalui penguasaan ilmu-ilmu dan ragam keterampilan pengambilan keputusan (knowledge based decision) untuk entitas organisasi usaha berbasis sumberdaya alam (privat atau publik). Penawaran program ini dilandasi oleh keyakinan bahwa penguasaan ilmu yang memadai dan penguasaan keterampilan pengambilan keputusan berbasis ilmu yang baik bisa membantu dunia agribisnis di Indonesia, khususnya dalam rangka menghadapi perkembangan yang semakin cepat.
Program Studi S2 Ekonomi Sumberdaya dan Lingkungan (ESL) merupakan salah satu program studi magister di Sekolah Pascasarjana dalam bidang Ilmu Ekonomi Sumberdaya Alam dan Lingkungan (SDAL). Program Studi S2 ESL senantiasa berupaya menghasilkan sumberdaya manusia (lulusan) yang mampu memformulasikan kebijakan pemanfaatan dan pengelolaan SDAL melalui kerjasama dengan berbagai pihak lokal, nasional regional dan internasional untuk kesejahteraan masyarakat dan pembangunan berkelanjutan. Program Studi S2 ESL memiliki visi, misi, tujuan, dan sasaran tersusun secara jelas, berkesinambungan, dan terarah.
Dalam memenuhi kebutuhan dan meningkatkan sumberdaya manusia yang profesional dalam manajemen pembanguan daerah, maka IPB sejak tahun 2002 telah menyelenggarakan Program Studi Manajemen Pembangunan Daerah (MPD) yang merupakan program magister (S2) pada sekolah Pascasarjana IPB. Program Studi MPD bertujuan membantu Pemerintah Daerah (Kabupaten/Kota dan Provinsi) dalam memenuhi kebutuhan sumberdaya manajemen profesional guna mengoptimalkan perencanaan, pelaksanaan dan monitoring/evaluasi pembangunan daerah yang berdaya saing serta berkelanjutan.
Program Magister PS PWD dinyatakan sebagai Program Studi yang terakreditasi A berdasarkan SK BAN-PT No. 24/BAN-PT/Ak-IX/S2/XI/2011. Berdasarkan SK Rektor No. 037/K13/OT/2006, keberadaan (Home base) program magister PS PWD adalah di Fakultas Ekonomi dan Manajemen, dengan pengampu bersifat lintas departemen. Pengelolaan Program Magister PS PWD dibawah FEM mempermudah Program Studi untuk mengembangkan pohon ilmu dalam meningkatkan kualitas akademik sehingga tidak terjadi tumpang tindih (overlapping) keilmuan. Program magister PWD dirancang untuk membekali mahasiswa untuk memahami dan menerapaan ilmu perencanaan wilayah dan perdesaan pada persoalan konkrit baik pada tatanan mikro, meso maupun makro.
Dalam mewujudkan pembangunan kelautan sebagai tumpuan ekonomi nasional maka perlu upaya kuat untuk meningkatkan kemampuan sumberdaya manusia dan iptek bangsa guna memanfaatkan sumberdaya kelautan secara optimal dan berkelanjutan. Pembangunan kelautan perlu dilakukan secara efisien sesuai dengan ketersediaan sumberdaya alam, mencegah terjadinya kerusakan dan bahkan dapat mendorong pemulihan sumberdaya alam yang telah rusak. Paradigma inilah yang mendasari konsep Blue Economy. Guna meningkatkan efisiensi tata kelola pembangunan kelautan maka perlu memperhatikan karakteristik sumberdaya alam, sosial, ekonomi dan kelembagaan yang ada. Program Studi Ekonomi Kelautan Tropika (PS EKT) berkomitmen mengembangkan keilmuan yang dipayungi paradigma Blue Economy dengan mempertimbangkan kekhasan negara kepulauan dan laut tropis yang dimiliki Indonesia. PS EKT berdiri pada tahun 2002 dengan memulai program magister dan membuka program doktor pada tahun 2012